Saturday, January 5, 2008

[FOTO] Menyusuri Hutan Kuno Yakushima di Jepang

Vegetasi pohon cemara yang diperkirakan berusia 7.200 tahun.
Bagi penggemar anime Hayao Miyazaki mungkin ingat cerita mistis, di mana ada hutan yang tersembunyi tempat tinggal "Putri Mononoke". Anime tersebut bercerita tentang manusia dan lingkungan.

Latar belakang cerita tersebut memang terinspirasi dari sebuah hutan di Jepang, yaitu Yakushima, di mana di hutan ini bagaikan ada di surga. Pemandangan di hutan ini sangat menakjubkan dan mempesona, bagi siapa saja yang mengunjunginya.


Ada pemandangan yang menakjubkan, air jernih, dan beragam satwa liar yang masih terawat dengan baik. Pulau seluas 195 mil ini, mempunyai topografi berupa pegunungan, yang selalu tertutup salju di musim dingin, meskipun wilayah ini berada di daerah subtropis.

Granit dan batuan besar ditutupi sempurna oleh hutan lebat. Namun hutan ini bukan semata-mata "karya" alam yang telah lama ada, ada juga campur tangan manusia untuk mereboisasi hutan ini yang dahulu telah rusak.

Saat musim panas, pantai di pulau ini dijadikan tempat bertelur penyu tempayan, lautnya pun dipenuhi oleh ikan terbang, yang sering dijadikan menu lokal masyarakat setempat. Serta banyak jenis kepiting yang tersebar di sepanjang pantainya.

Di dalam pulau, terdapat rusa yang bebas berkeliaran. Di sini terdapat juga Yaku, yaitu kera gepeng yang selalu bergelayutan di atas pohon. Mereka semua hidup berdampingan dengan damai bersama 13.000 penduduk di pulau ini.

Ekologi hutan ini telah dijadikan warisan dunia oleh UNESCO sejak tahun 1993. Dan sejak itu, pariwisata menjadi andalan perekonomian di pulau ini, ada sekitar 215.000 wisatawan berkunjung ke Yakushima setiap tahunnya.

Namun sebagian pengunjung datang untuk melihat satu hal, yaitu pohon cemara yang diperkirakan berusia 7.200 tahun. Dan sangat ramai saat musim libur datang, terutama pada musim panas.

Mayoritas penduduknya tinggal di pesisir pantai, dan berprofesi sebagai nelayan. Hidup di tempat membuat tenang bagi siapapun, karena jauh dari hiruk pikuk perkotaan yang terkenal macet dan berpolusi. Untuk melihat seperti apakah "surga" di Jepang ini, berikut foto-fotonya, yang kami kutip dari CNN:

Matahari tenggelam di pantai Kurio.
Gunung batu yang diselimuti oleh hutan belantara.
Rusa lokal yang tampak berkeliaran di sekitar hutan.
Di kaki gunung Mochumo.
Air terjun yang biasa dipakai saat meditasi.
Beragam jenis kepiting tersebar di pulau Yakushima.
Jembatan yang digunakan menuju pohon cemara kuno.