Kacamata NuWave. Sumber: http://thehearingprofessionals.wordpress.com |
Mahasiswa bernama Chelsey Pon, Lane Stith, Nellie Talbot dan Peter Yoo menciptakan sepasang kacamata yang disebut NuWave. Prototipe ini merupakan desain, setelah mereka berpartisipasi dalam acara, Tantangan Desain "Tanpa Kabel".
Mereka terinspirasi dari karakter fiksi, Michael, yang kehilangan pendengarannya saat berusia 16 tahun setelah kecelakaan mobil. Tim kemudian mencari cara menciptakan alat, tanpa harus mengubah penampilan Michael secara drastis.
Kemudian mereka merancang, sebuah alat berupa kacamata, yang telah didesain dengan kontruksi tulang. mikrofon, aat bantu pendengaran, baterai, dan pengisi baterai. Posisi kacamata dekat dengan tulang temporal, yang memungkinkan pengguna mendengarkan suara lewat getaran.
Kacamata tersebut terhubung dengan smartphone melalui bluetooth, dengan aplikasi khusus. Selain itu, kacamata ini juga mampu menerima panggilan. Layaknya seperti Google Glass, namun kacamata ini memliki kelebihan bagi tuna rungu. Kacamata ini sedang menuggu untuk di uji coba, jadi layak kita tunggu, terutama bagi mereka yang mengalami kesulitan mendengar.
Sumber: Mashable.com