Boneka Annabelle dan Robert. (Boldsky.com) |
Dalam film tersebut, kisah boneka Annabelle memang tidak di sorot banyak, namun keberadaanya dalam dunia nyata, bisa membuat Anda menggigil ketakutan. Selain boneka tersebut, ada juga boneka Robert yang sangat menakutkan.
Seperti apakah kisah dari kedua boneka tersebut? Mari kita simak kisah boneka tersebut yang kami lansir dari Boldsky.
Tentang boneka Annabelle
Boneka yang terlihat compang samping ini, tampak terlihat sempurna untuk mengambil nafas si kecil pergi. Boneka ini telah disimpan di dalam museum Occult di London sejak tahun 1970, dan ada dalam pengawasan paranormal Warrens. Ketika Anda melihat boneka ini, tanpa sengaja kepala Anda akan dibuat miring.
Energi yang melekat pada boneka ini sangat kuat. Anda jangan tertipu dengan penampilan boneka tersebut, karena mata boneka tersebut bisa meneror Anda.
Boneka hantu Robert
Boneka hantu Robert ini telah disimpan di museum Fort East Martello. Boneka ini disuga dimiliki oleh roh jahat yang mempunyai reputasi yang menakutkan. Pemiliknya bernama Eugene, diberikan boneka ini pertama kali pada tahun 1906, oleh seseorang dari Bahama, yang senang dengan ilmu hitam dan Voodoo.
Setelah boneka tersebut berada di rumah Eugene, banyak keanehan yang terjadi, seperti boneka tersebut terlihat berjalan di jendela, saat pemilik rumah tidak ada di tempat. Bahkan boneka tersebut mengeluarkan suara dan berbicara.
Kedua boneka tersebut mempunyai perbedaan dalam menakuti, Robert melakukannya dengan berbicara dan mengekspresikan amarahnya. Sedangkan Annabelle dengan lirikan ke kanan, dan menyentuh jiwa yang melihatnnya.