Monday, January 28, 2008

Unik, Ford Klasik Diubah Menjadi 'Pisang'

Mobil Ford yang diubah bentuknya.
Melihat dan mengendarai banana boat di pantai, mungkin sudah menjadi hal yang biasa. Wahana wisata berbentuk pisang besar ini, sangat digemari wisatawan yang berkunjung ke pantai. Namun jika melihat pisang yang satu ini, hanya satu kata yang terucap.


Unik, itulah kata yang bisa diucapkan saat melihat pisang ini. Bukan hanya pisang biasa, tapi pisang ini mampu berjalan di jalanan. Pisang berukuran besar ini adalah sebuah mobil, yang dimodifikasi agar mampu memberikan bentuk yang berbeda dan unik.


Mobil pisang saat di jalan raya.
Pemilik mobil pisang ini, Steve Braithwaite mengubah 302ci Ford V8 menjadi pisang raksasa.Dibutuhkan waktu sekitar dua tahun untuk mewujudkan mimpinya tersebut. Dan dana sekitar Rp285 juta, untuk merealisasikan impiannya.

"Yang terbaik ketika mengendarai mobil pisang ini adalah ketika anak-anak melihatnya. Mereka melihat dan melambaikan tangan sambil berkata, "pisang, pisang, pisang", dan ini sangat jenius" ucap Braithwaite.


Mobil pisang.
Selain itu, banyak juga yang meminta untuk berfoto dengan mobilnya, bahkan saat mengisi bensin. Saat ini ia berencana untuk melakukan perjalanan keliling beberapa negara dengan mobilnya tersebut, namun belum ada waktu yang tepat kapan ia akan berkeliling.

www.hotel-denpasar.blogspot.com source : Daily Mail