Thursday, January 17, 2008

Fakta Menarik Seputar Payudara

Pemeriksaan kanker payudara.
Apa Anda tahu apa yang terjadi dengan payudara? Sebagai bulan kesadaran akan kanker payudara, ada yang harus mulai Anda sadari sejak dini. Karena ada sekitar 1,3 juta perempuan di dunia yang menderita kanker payudara.

Setiap perempuan harus tahu setiap detail payudaranya, karena dengan demikian akan tahu kapan payudara Anda disebut abnormal. Namun demikian, ada hal-hal yang menarik yang harus Anda ketahui.



Seperti yang kami kutip dari Boldsky.com dalam rangka bulan kesadaran payudara, ada beberapa hal menarik yang hrus Anda ketahui:

Ukuran tidak sama
Apakah Anda tahu bahwa ukuran payudara kanan dan kiri tidak sama ukurannya? Ya, ukuran sebelah kanan akan lebih besar daripada ukuran yang kiri. Dan menurut penelitian, hanya 10 persen wanita yang memiliki ukuran payudara yang sama.

Terbuat dari apa?
Payudara merupakan jaringan lemak. Dan payudara tersebut dipenuhi oleh lobulus yang diisi dengan alveoli, dimana merupakan tempat produksi air susu.

Operasi plastik
Di seluruh dunia, operasi plastik yang paling umum dilakukan adalah operasi pada payudara. Tujuannya adalah agar terlihat lebih menarik. Banyak juga wanita yang tidak puas dengan ukuran payudara mereka yang kecil, sehingga banyak yang ingin memperbesarnya.

Ketika Anda merokok
Merokok pada usia dini yang dilakukan seorang wanita, dapat membuat payudara melorot pada saat menopause. Jika Anda tidak ingin hal tersebut terjadi, maka hentikan kebiasan tersebut sekarang juga.

Terbesar
Menurut Guinness Bokk of World Record, wanita dengan payudara terbesar berasal dari Georgia. Di mana masing-masing payudaranya mempunyai berat sekitar 31 kilogram.

Jadi sayangi payudara Anda sejak dini.