Monday, January 14, 2008

Ketangguhan Terios Melahap Jalan di 7 Wonders Paradise

Tim Terios 7 Wonders: Hidden Paradise
Bagi traveler sejati, jalan-jalan ke tempat-tempat yang masih sedikit pengunjungnya merupakan harapan yang diimpikan. Seperti di Bumi pertiwi ini, masih banyak "surga" wisata yang bisa dijelajahi, mulai dari pulau Jawa hingga Nusa Tenggara Barat.

Seperti yang dilakukan tim Terios 7 Wonders Hidden Paradise, di mana mereka menjelajahi surganya tempat wisata. Mulai dari Sawarna di barat Jawa, hingga pulau Komodo di Lombok.

Siapa yang tidak tergiur dengan wisata-wisata tersebut, apalagi tempat wisatanya masih sangat terpencil dan sepi pengunjung. Tentunya keindahan tempat wisata tersebut masih asri dan belum banyak terjamah.

Selain itu, kita juga perlu dilengkapi oleh kendaraan yang tahan di segala medan, baik itu berlumpur, berpasir hingga bebatuan. Dan tentunya selain tangguh, kendaraan tersebut harus irit bahan bakar, sebab itulah Daihatsu Terios menjadi pilihannya.

Dengan 7 unit Terios baru fresh from the oven, menjadikan perjalanan yang menghabiskan waktu dua minggu ini bisa lancar. Apalagi mobil ini dilengkapi navigasi, seperti GPS yang terintegrasi membuat perjalanan terasa nyaman. 



Tim Terios 7 Wonders: Hidden Paradise
Kendaraan ini selain bisa berjalan mulus di aspal jalanan juga sangat tangguh dalam menjelajahi tempat wisata yang sulit dilalui. Seperti di Merapi, yang jalanannya masih banyak tertutup lautan pasir, dengan mudahnya dilalui oleh Daihatsu Terios.

Bukan itu saja, jalanan berlumpur dan berliku menuju Pantai Sawarna pun bisa dilalui dengan mudah. Soal bahan bakar, kendaraan ini sangat irit. Dan perjalanan yang dilakukan yang menempuh jarak sekitar 3.000 kilometer-an ini bisa dilakoni dengan baik.

Bukan soal irit dan tangguh saja, kendaraan juga harus mempunyai rasa nyaman saat melahap jalanan yang kurang ramah, sehingga tidak menimbulkan gangguan kesehatan, terutama saat melakukan perjalanan jauh. Persiapan yang baik, menjadi kunci menunjang perjalanan wisata yang menyenangkan.

Jadi, pembuktian Daihatsu Terios dalam menjelajahi Pantai Sawarna, Merapi di Yogyakarta, Suku Tengger, Taman Nasional Baluran, Desa Sade Rambitan, Dompu dan diakhiri di Taman Nasional Pulau Komodo bisa diacungi jempol.



Tim Terios 7 Wonders: Hidden Paradise
Sebab, bukan hal yang mudah melakukan perjalanan jauh dengan kendaraan, apalagi perjalanan tersebut dilakukan bukan hanya di jalanan beraspal saja.

Seperti yang dilakukan di Desa Ranupani, mobil bertenaga 109 dk/6.000 rpm dan torsi 145.4.400 rpm ini tidak kehabisan amunisi ketika melakukan pendakian ke Gunung Semeru. Di mana di sinilah pemukiman asli Jawa berada sejak kerajaan Majapahit berkuasa.

Ketangguhan Terios juga teruji dalam perjalanan dengan rute Lombok - Dompu, dengan menempuh jarak 585 kilometer. Bukan hanya bentangan jalan yang jauh, tetapi perjalanan ini menjati tantangan tersendiri. Perbukitan gersang, menyambut tim yang erdiri dari 7 unit Daihatsu Terios.

Settingan suspensi Terios benar-benar diuji, dengan 5-link rigid axle dan per keong masih tetap nyaman. Bahkan shock breaker lebih empuk dan membuat kenyamanan penumpang tetap terjaga.

Perjalanan Terios 7 Wonders: Hidden Paradise ini diakhiri  pulau eksotik, yang menjadi dambaan pelancong dari berbagai dunia, yaitu Taman Nasional Komodo di Nusa Tenggara Barat.



Tim Terios 7 Wonders: Hidden Paradise
Tentunya ini bukanlah akhir dari surga wisata yang terdapat di Nusantara, masih banyak tempat lainnya yang patut dicoba, seperti Wakatobi di Sulawesi. Tertarik ingin mengunjungi Celebes? Ikuti lombanya di Terios 7 Wonders Amazing Celebes Heritage, dan kamu bisa menjelajahi tujuh surga wisata di Sulawesi dengan diakhiri menyelam di Wakatobi, menarik bukan? Ayo ikutan